SERGAI - Ketua Fraksi PDI Perjuangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Serdang Bedagai, Togar Situmorang mengapresiasi Keluarga Besar Komunitas Masyarakat Peduli Amal dan Kebajikan (Kompak) Provinsi Sumatera Utara yang membagikan 202 paket sembako.

"Kegiatan seperti ini jangan sampai berhenti sampai disini saja, harus terus kita tingkatkan, sebab dengan hadirnya orang-orang seperti ini, banyak umat manusia yang terus terbantu sehingga akan terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat, " sebut Togar yang mengenakan kemeja putih, saat penyerahan bantuan di Aula Hian Thian Tai Tie Dusun VI Desa Sei Rampah Kecamatan Sei Rampah, Sergai, Minggu(24/01/2021).

Togar Situmorang yang juga Sekertaris Partai PDI-Perjuangan ini mengaku bangga terhadap Kompak, dengan kepeduliannya membantu umat yang akan merayakan Tahun Baru Imlek 2572.

Dia juga menyampaikan akan terus mendorong para donatur untuk terus menyisihkan sebahagian rezekinya bagi masyarakat yang membutuhkan.

Sementara, Ketua Kompak Sumatera Utara Iwan Hartono Alam menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini, Kompak Sumut membagikan 202 paket sembako yang terdiri dari 10kg beras, 2kg minyak goreng, 2kg gula putih dalam setiap paketnya

Tono menjelaskan bahwa pembagian paket sembako ini, terbagi kedalam dua wilayah yaitu Kecamatan Perbaungan dan Kecamatan Sei Rampah dengan tujuan membantu masyarakat Sergai yang ingin merayakan Tahun Baru Imlek.