TAPSEL - Kapolres Tapanuli Selatan, AKBP Roman Smardhana Elhaj menggelar monitoring ke kantor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pelaksanaan pemilukada 2020 di Kecamatan Angkola Muaratais.
Saat berkunjung di PPK Muaratais, Kapolres Tapsel mengecek langsung petugas pengamanan dan melihat penyimpanan kotak surat suara.

Pengecekan ini, sebut Kapolres, selain sebagai bentuk pengawasan terhadap personel pengamanan, juga memastikan situasi penyimpanan kotak surat suara dalam keadaan aman.

“Kunjungan kami ke PPK Muaratais untuk mengecek langsung personel petugas pengamanan (PAM) di PPK Muaratais dan meyakinkan tempat penyimpanan kotak suara aman,” ujarnya saat di kantor PPK Muaratais, Jumat (11/12).

Kapolres ingin memastikan rekapitulasi suara di PPK terkait Pelaksanaan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan Tahun 2020.

Sebagai tindakan preventif khususnya dari Polres Tapanuli Selatan guna mengamankan surat suara hasil pemilihan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020 yang berada di kantor PPK.

Kapoles Tapanuli Selatan menyarankan kepada pihak KPU Tapanuli Selatan agar PPK Kecamatan yang telah selesai melaksanakan rekapitulasi surat suara supaya sesegera mungkin mengirimkan surat suara tersebut ke kantor KPU Kabupaten, sehingga di kantor PPK kecamatan tidak ada penumpukan surat suara dan pengamanan surat suara bisa lebih terfokus di kantor KPU kabupaten.

Pada pelaksanaan kegiatan ini, tetap memperhatikan Protokol Kesehatan yang di anjurkan oleh Pemerintah yaitu mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan (4M) guna Mencegah Penyebaran Virus Corona (Covid 19).

Ketua PPK Muaratais mengurai, kegiatan perekapan surat suara di PPK Muaratais akan dilakukan segera mungkin. Dia berharap proses ini akan berjalan lancar dan baik.

Pada kunjungan ini, hadir juga jajaran dari Polres Tapsel, Kasat Reskrim Polres Tapanuli Selatan AKP Paulus Robert G.P, Kasat Intelkam AKP Eldi Koswara S, Kasat Lantas: AKP Zaenal Muhlisin dan Kapolsek Batang Angkola AKP Yuswanto, S.H serta Kasi Propam Polres IPDA Viktor Sihombing.