LABUHANBATU - Polres Labuhanbatu dan Kodim 02/09 LB melaksanakan patroli skala besar dalam rangka pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Labuhanbatu Raya, Rabu (9/12/2020) pagi.
Kegiatan ini dihadiri Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan, Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, Pamatwil Kompol Iman Alriyuddin, Wakapolres Labuhanbatu Kompol M. Taufik, Kasdim 0209/LB Mayor ARH. Muji Santoso, PJU Polres Labuhanbatu, perwira Kodim 0209/LB, dan personel TNI - Polri lainnya.

Pada kesempatan itu, Kapolres Labuhanbatu dan Dandim 0209/LB beserta rombongan langsung bergerak menuju Jalan KH. Dahlan, Kecamatan Rantau Utara untuk mengecek kesiapan personel yang melaksanakan pengamanan di TPS 013.

Tidak hanya pengecekan saja, Kapolres dan Dandim juga mengimbau masyarakat yang melaksanakan pencoblosan untuk tetap mematuhi protoKol kesehatan dan menanyakan kepada KPPS apakah ada gangguan di TPS tersebut.

Setelah melaksanakan pengecekan di Kota Rantauprapat, rombongan langsung bergerak menuju Jalan Besar Perlayuan, Kelurahan Pulo Padang, Kecamatan Rantau Utara untuk memonitor kegiatan di TPS sepanjang hingga ke wilayah Kecamatan Marbau, Kabupaten Labuhanbatu Utara.

"Kita juga melakukan pengecekan, hasilnya aman dan terkendali," ujar Kapolres.

Usai melaksanakan pengecekan, rombongan Kapolres dan Dandim kembali ke Rantauprapat untuk melaksanakan kegiatan selanjutnya.