SIMALUNGUN - Mengalami rem blong, satu unit mobil truk bermuatan pulp (bahan kertas) menabrak belasan pengendara yang terjadi di Jalan Asahan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Kamis (19/11/2020).


Namun dari belasan yang ditabrak oleh truk tersebut, 5 unit sepeda motor dengan pengendaranya tewas ditempat. Selain itu, 6 unit mobil lainnya ringsek.

Kasat Lantas Polres Simalungun, AKP Jodi Indrawan, melalui Kanit Lantas Ipda Ramadhan, ketika dikonfirmasi mengatakan sebelum terjadi kecelakaan maut tersebut, truk yang datang dari arah Pematangsiantar menuju ke Perdagangan melaju dengan kecepatan tinggi.

"Jadi truk fuso dengan nomor polisi (Nopol) BM 8238 ZU yang dikemudikan Suratman (57), warga Huta Sidodadi, Nagori Pematang Silampuyang, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun ini, saat berada didepan kantor Pengadilan Negeri (PN) Simalungun sudah menabrak beberapa kendaraan hingga terseret beberapa meter," ucapnya melalui pesan singkat whatsaap.

Hanya saja lanjutnya, setelah menabrak beberapa kendaraan, supir tersebut melompat dari dalam truk dan melarikan diri. "Sehingga kita masih melakukan pencarian terhadap supir," ujarnya.

Ramadhan mengatakan, kecelakaan maut yang merenggut nyawa sebanyak 5 orang itu diakibatkan karena mengalami rem blong.

Adapun data-data korban yang telah meninggal di tempat kejadian perkara (TKP) yakni, pengendara satu unit yamaha vixion BK- 6208-TAU Hotdiman Sidabutar (58), DN Sidabutar (3), FRA Sidabutar (7) dan LVA Sidabutar (6), ketiganya merupakan satu keluarga yang tinggal di Jalan Asahan Km IV Simpang Karang Anyer, Kelurahan Dolok Marlawan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Selanjutnya, pengendara sepeda motor Yamaha Mio BK 5258 WAA bernama Carles Sianipar (45), warga Jalan Bunga Jaitun, Kelurahan Rambung Merah, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, juga tewas ditempat setelah kejadian tersebut.

Sedangkan, 5 orang yang mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Vita Insani yakni, Arbain (35), warga Kerasaan I, Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun, dirinya merupakan pengendara sepeda motor Vario BK-4157-TAZ.

"Kemudian Muliadi Harahap (73), warga Jalan Sabang Marauke, Gang Bina, Kecamatan Siantar Selatan. Korban selanjutnya, Desi Novianti Hutabarat (30), warga Jalan Viyata Yudha, Kecamatan Siantar Sitalasari. Dan Suyanto (45), warga Nagori Bandar, Kecamatan Gunung Malela," terangnya.

Untuk para korban yang telah tewas, sudah dibawa kerumah duka, sedangkan untuk yang mengalami luka ringan hingga sekarang masih menjalani perawatan medis di RS Vita Insani.