TOBA-Sebagai Kapolres Tobasa yang baru, AKBP. Akala Fikta Jaya, SIK Selasa, 26/05/2020 langsung pimpin Apel bersama.dalam Apel perdananya di Mako Polres Tobasa sebagai Kapolres yang baru bertugas di kabupaten Toba, beliau memimpin langsung apel dengan seluruh personil dan pejabat jajaran Mako Polres Tobasa di Lapangan Mako Polres Tobasa.

Kapaolres Tobasa AKBP. Akala Fikta Jaya, SIK sebelum menyampaikan sambutan dan arahannya sebagai pemimpin yang baru di Mako Polres Tobasa terlebih dahulu memperkenalkan diri kepada seluruh Personil Polres Tobasa peserta Apel.

AKBP. Akala Fikta Jaya, SIK dalam sambutannya berharap supaya seluruh personel Polres Tobasa bahu membahu dan saling bekerjasama guna mendukung dan meningkatkan kinerja POLRI khususnya jajaran Mako Polres Tobasa dalam tugas pengabdiannya di masyarakat.

"Untuk itu saya tekankan dan tegaskan sebagai aparat penegak Hukum yang menjadi Pelindung, Pengayom dan Penegak Hukum di Masyarakat tegakkan disiplin, jauhi berbagai pelanggaran yang mencoreng nama baik institusi POLRI khususnya penyalahgunaan Narkotika," tegasnya.

Lanjutnya, pasca wabah pandemi Covid-19 yang saat ini sedang mendera, mengancam keselamatan dan kesehatan kita bersama tanpa terkecuali. "Saya tekankan suapaya seluruh personi dan jajaran tetap menjaga kesehatan dan kebersihan serta tetap meningkatkan kesehatan imunitas tubuh dalam upaya pencegahan dan penyebaran wabah pandemi Corona Virus Desease 2019 (Covid-19," himbau Kapolres.

Untuk itu, isilah kegiatan hidup sehari hari dengan berbagai kegiatan-kegiatan yang Positif bersama keluarga dan masyarakat.tingkatkan profesionalisme kerja Polri dalam tugas dan pengabdian kita sebagai anggota Polri di masyarakat dengan tetap berpedoman dan mengacu aturan Hukum dan Undang Undang. "Serta tetaplah mengacu dan menjalankan tugas sesuai standar SOP Polri guna dalam menjalankan tugas dan fungsinya.tentunya untuk peningkatan kualitas kinerja polri yang lebih baik," tegas Kapolres Tobasa Akala Fikta.

Pelaksanaan Apel Pagi di ikuti dan dihadiri oleh Waka Polres Tobasa Kompol Janner Panjaitan SH.MH, Kabag Ops Kompol Drs.Efendi Sinaga, Kabag Sumda Syamsinar, Kabag Ren Kompol Panusunan Tampubolon, Para Kapolsek Jajaran Polres Tobasa serta Seluruh Personil Polres Tobasa.

Kasubbag Humas Polres Tobasa Iptu.Khairudin kepada Gosumut, saat di konfirmasi Gosumut.com di ruang kerjanya usai pagelaran apel menjelaskan, Pergantian dan serah terima pimpinan Mako Polres Tobasa dari Kapolres pejabat lama AKBP. Agus Waluyo,SIK berpindah kepemimpinan kepada Kapolres baru AKBP. Akala Fikta Jaya, SIK, sebelumnya telah dilaksanakan di Mapolda SUMUT beberapa waktu yang lalu.

Pergantian dilaksanakan di Mapolda sesuai SOP Polri dalam perpindahan dan pergantian pejabat lama kepada pejabat yang baru oleh Kapolda Sumut.

Pisah sambut Kapolres lama dengan Kapolres Tobasa yang baru di gelar di Mako Polres Tobasa pada hari Jumat lalu (22/05/2020) dilakukan penyambutan penerimaan sekaligus memperkenalkan para pejabat jajaran Mako Polres Tobasa oleh Kapolres lama AKBP. Agus Waluyo,SIK kepada Kapolres baru AKBP. Akala Fikta Jaya, SIK yang didampingi Istri Ny.Nofie Akala Fikta.

Lanjut Khairudin, Dalam kesempatan tersebut sekaligus Ketua Bhayangkari Polres Tobasa Ny,Rissa Agus Waluyo memperkenalkan para pengurus organisasi Bhayangkari Polri Polres Tobasa kepada Ny, Nofie Akala Fikta yang sekaligus serah terima kepemimpinan Ketua.

Saat itu, untuk acara seremonial serah terima jabatan pasca wabah pandemi Covid-19 saat ini di laksanakan secara sederhana dan singkat di Gedung Aula Harungguan Mardemak Mako Polres Tobasa.

"Acara dilaksanakan dengan tetap mengikuti SOP Kesehatan Percepatan Penaganan Wabah Pandemi Global Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) yang telah ditetapkan Pemerintah dengan tetap melaksanakan Physical Distance (jaga jarak dan mengunakan masker)," ungkap Khairudin.