NISEL-Bupati Nias Selatan Hilarius Duha, memonitoring pelaksanaan ujian calon beasiswa utusan Pemerintah Daerah, Senin, (23/9/2019) di Gedung SMP Negeri 1 Telukdalam.

Bupati kepada wartawan mengatakan, pelaksanaan beasiswa ini merupakan bagian dalam pembangunan aspek sumber daya manusia (SDM), dimana Pemerintah Pusat tahun ini juga mencanangkan pembangunan SDM dalam revolusi industri 4.0.

"Keunggulan SDM di era industri 4.0 merupakan salah satu aspek dalam persaingan teknologi industri secara global. Program pembangunan itu memacu pada kesejahteraan masyarakat. Pembangunan itu mencakup semua aspek, tidak hanya membangun sebuah gedung akan tetapi juga SDM. Itulah kita lakukan program beasiswa ini," ujar Hilarius.

Ia menjelaskan, ada 155 calon beasiswa Pemda Nisel yang akan masuk di beberapa perguruan tinggi Negeri dan Swasta diantaranya STIEPARI Semarang jurusan Pariwisata (S-1) dan jurusan Manajemen Perhotelan, INSTIPER Yogyakarta jurusan Teknologi Industri Perkebunan dan Pangan (S-1), jurusan Teknologi Informatika Pertanian (S-1) dan Agribisnis (S-1). Universitas Kristen Indonesia (UKI) Jakarta jurusan Akuntansi (S-1), Teknik Sipil (S-1) dan Arsitektur (S-1). Dan USMI Medan jurusan Guru Paud (S-1).

Beberapa jurusan tersebut, kata dia, merupakan prioritas dan kebutuhan Nias Selatan dalam pengembangan SDM. "Yang lain juga bagus, tapi beberapa jurusan ini kita perlukan dalam pengembangan SDM. Apalagi tahun ini sebagai tahun SDM yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat,"pungkasnya.

Anggaran beasiswa utusan daerah tahun ini, kata dia, sebesar Rp 1,9 Miliar. sedangkan untuk beasiswa yang ada di perguruan tinggi Nias Selatan tahun ini termasuk yang lama sebesar Rp 13 Miliar.

"Untuk beasiswa yang berada di Perguruan Tinggi Nias Selatan juga tetap berjalan sebagaimana biasanya," tukasnya. Ia menyebutkan, program ini akan dilakukan secara continue pada tahun-tahun berikutnya sebagai wujud peningkatan dan pembangunan SDM.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Nias Selatan, Nurhayati Telaumbanua, menyebutkan, beberapa mahasiswa beasiswa Pemda Nias Selatan yang sedang di sekolahkan di beberapa perguruan tinggi mendapat nilai cumlaude.

"Ada beberapa mahasiswa beasiswa kita mendapat nilai bagus di masing-masing perguruan tinggi. Hal ini tentu berdampak pada kualitas SDM yang kita inginkan," tuturnya.*