SERDANG BEDAGAI-Betapa nekatnya AS, (37) warga Pulau Gambar, Kecamatan Serbajadi, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara. Rabu (21/8/2019), sekira pukul 03:25 WIB, di hajar massa akibat mencuri seoeda motor.

Pasalnya dirinya nekat mencoba melakukan pencurian pada siang bolong dengan mengambil kendaraan sepeda motor jenis Honda CBR dengan nomor polisi BK4264XAN milik korban Hardi Firmansyah(34) karyawan kebun adolina Dusun III, Desa Pondok Tengah, Kecamatan Pengajahan, Sergai.

Namun naas hendak akan membawa sepeda motor, pelaku diketahui korban sehingga secara spontan berteriak maling -maling. Pelaku berhasil diamankan masyarakat dan menjadi bulan -bulanan warga sekitar sehingga pelaku harus dilarikan kerumah sakit karena mengalami luka-luka.

Informasi yang dihimpun Gosumut, saat itu korban Ardi sedang tidur bersama keluarganya di kediamannya. Tiba-tiba terkejut mendengar suara benturan keras dibagian dikamar belakang, sehingga dirinya langsung melihatnya dan melihat ada orang. Saat itu juga korban melihat pelaku membawa sepeda motor dan secara spontan korban berteriak maling-maling.

Mendenger diteriak pelaku langsung meloncat keluar jendela yang sudah dirusak oleh pelaku, tidak lama kemudian masyarakat ramai berdatangan dan langsung mengejar pelaku. Tidak jauh dari rumah pelaku akhirnya tertangkap masyarakat. Korban pun melaporkan ke Polsek Perbaungan.

"Atas peristiwa tersebut pelaku langsung diamankan kepala dusun setempat, kalau tidak nyaris dihajar massa dan menjadi bulan bulanan warga."Kata Saksi mata Suryono. "Kemudian tersangka langsung diantar ke Polsek Perbaungan bersama kepala dusun dalam keadaan luka -luka pada bagian kepala depan lecet, pergelangan tangan bengkak dan di bawa ke RSU melati untuk berobat," ungkap Suryono.

Kapolsek Perbaungan, AKP. Ghandi melalui Kasubag Humas Polres Sergai, Kompol Nelly Isma membenarkan peristiwa tersebut. "Saat ini tersangka dan barang bukti berupa satu buah linggis, satu buah Kunci T, satu buah tang kakak tua, satu lembar STNK BK 4264 XAN berikut satu buah BPKB atas pemilik Yusmiani dan Helai baju kaos lengan panjang warna hitam dan berikut sepeda motor milik korban sudah diamankan di Mapolsek Perbaungan guna proses lebih lanjut," tandasnya.**