SERGAI-Pasca munculnya isu ditengah masyarakat maupun dikalangan media sosial (Facebook) tentang hubungan Bupati dan Wakil Bupati Sergai sudah tidak harmonis gara-gara Pilkada 2020 yang katanya ikut mempengaruhi roda pemerintahan, ditapik Bupati Soekirman dan Wakilnya.

"Insya Allah, kami berdua tetap harmonis. Saya dan pak Wakil tetap menjaga itu. Apalagi dalam memajukan Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat," kata Bupati Sergai Ir. H. Soekirman kepada wartawan, Minggu(2/6/2019).

Menurut Soekirman, tanggapan tentang dinamika politik di daerah wajar saja. Ramainya wacana muncul di tengah-tengah masyarakat maupun media sosial adalah hal positif. Itu menunjukkan banyaknya calon pemimpin di Sergai.

“Bersaudara tetap fokus menyelesaikan tugas-tugas sesuai dengan visi dan misinya pemerintahan, pembangunan dan masyarakat. Hubungan kerja dengan Wakil Bupati, Darma Wijaya merupakan isu murahan yang dilangsir oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab agar masyarakat tidak percaya akan kepemimpinan mereka.

“Saya dan Pak Wabup sudah sepakat tidak akan terpengaruh oleh oknum-oknum yang mencoba merusak keharmonisan kami,” pungkasnya.

Wakil Bupati Sergai H Darma Wijaya saat dikonfirmasi melalui WhatsApp kepada Gosumut, Senin (3/6/2019) mengatakan bahwa kabar tersebut masih simpang siur yang beredar di kalangan Masyarakat maupun di Media Sosial(Facebook) antara hubungan dengan Bupati dan Wakil bupati yang tidak harmonis lagi.

"Kami tetap Solid dan terus komunikasi terutama dalam membangun sergai, Jangan mendengar isu tersebut,"ucap Wabup H. Darma Wijaya.

"Apabila kita tidak bisa mendampingi Bupati, hal itu disebabkan kami mempunyai tugas masing masing dalam menjalankan tugas pemerintah maupun kepada masyarakat. Saya tegaskan, hubungan saya dan pak Bupati baik-baik saja dan tidak ada masalah apapun. Hubungan kami Kami berdua terjalin dengan baik. Saya jamin itu, Bahwa kabar yang beredar di medsos itu tidak bisa di pertangung jawabkan,”tegas Wabup H. Darma Wijaya.*