SERGAI- Bupati Sergai Ir. H. Soekirman didampingi Wabup H. Darma Wijaya melantik 8 (Delapan) orang Pejabat Jabatan Pimpinan Tinggi(JPT) Pratama di Pemerintah Kabupaten Serdangbedagai. Selasa (28/5/2019 pagi di Aula Sultan Serdang Komplek, Kantor Bupati di Seirampah.

Dari kedelapan Pejabat JPT Pratama diataranya Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PMP2TSP), Drs Akmal, M.Si resmi dilantik sebagai Kadis Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Sergai yang sebelumnya di jabat oleh Ikhsan, AP, M.Si dan dilantik sebagai Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD).

Hal ini berdasarkan berdasarkan Surat Keputusan Bupati Serdang Bedagai Nomor 470/18.33/Tahun 2019. Kedelapan Pejabat tersebut diantaranya Dingin Saragih, S.IP sebagai Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PMP2TSP),Drs Dimas Kurnianto, SH sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Suwanto Nasution, S.Pd sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik. Drs Santun Banjarnahor, M.Si sebagai Staf Alhi Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Syafrial Budi, SP, MP sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Keuangan, Panisean Tambunan, S.Sos sebagai Kadis Lingkungan Hidup Kabupaten Sergai.

Bupati Sergai Ir. H. Soekirman menyampaikan Mutasi dan rotasi adalah hal yang sudah biasa dalam suatu organisasi pemerintahan karena merupakan tuntunan organisasi dalam meningkatan kualitas pelayanan terhadap masyarakat. "Semoga pelantikan ini dapat lebih memberikan motivasi kepada saudara untuk senantiasa berkiprah dan mengabdikan diri selaku ASN, sesuai dengan tugas pokok dan Fungsi yang menjadi tanggung jawab saudara sebagai seorang pejabat," ucap Soekirman.

"Selaku pribadi dan atas nama Pemerintah daerah kabupaten Serdangbedagai yang tinggi. Hal ini penting dan untuk dipahami dan dijiwai, karena konsekuensi dalam pelaksanan jabatan bukan hanya di pertanggung jawabkan kepada bangsa dan negara dan masyarakat semata, akan tetapi lebih dari itu di pertanggung jawabkan dihadapan Allah SWT,"imbuhnya.

"Untuk itu tanggung jawab dan beban tugas pemerintah kedepan semakin berat, makan kepada para pejabat pimpinan tinggi Pratama yang baru saja dilantik hari ini saya harapkan kiranya dapat mengoptimalkan petanya dalam menjalankan tugas dan fungsi amazing masing yang telah diamanatkan kepada saudara saudara dengan sebaik sebaiknya. Saya tegaskan kiranya jabatannya yang dipercayakan kepada saudara saudara, jangan sampai disalah gunakan melainkan di pelihara, dijaga dan dijalankan dengan baik dan benar serta penuh rasa tanggungjawab dan selalu berdasarkan peraturan undang undang yang berlaku," Pungkas Soekirman.*