ASAHAN-Wakil Bupati H Surya mewakili unsur Pemkab Asahan menyambut kedatangan Rahmad Purwanto SH, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Asahan yang baru menjabat tugas di Asahan.

Penyambutan tersebut digelar dalam acara malam keakraban penyambutan kedatangan Kajari Asahan dilaksanakan di Pendopo rumah dinas Bupati Asahan, Selasa (9/4/2019) malam.

Bupati Asahan Taufan Gama Simatupang dalam sambutan tertulis yang disampaikan Wakil Bupati Asahan H Surya BSc, mengatakan, Kejari Asahan adalah mitra kerja pemerintah daerah dalam penyelenggaraan dan pelaksanaan pembangunan, pembinaan manajemen, administrasi, organisasi, dan tatalaksana.

“Selalu menjalin koordinasi dan konsolidasi demi mencegah perilaku-perilaku pelanggaran hukum di tengah masyarakat, serta dalam rangka pengawasan agar pelaksanaan pembangunan dapat berjalan sebagaimana diharapkan," kata Surya.

Dikatakan Surya, acara malam keakraban penyambutan ini sebagai silaturahmi di antara forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda). "Ada masa datang dan ada masa berpisah, semuanya merupakan proses kehidupan yang diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa," ujarnya.

Sebagai yang mewakili Pekab Asahan, Surya berharap kiranya jalinan kerja sama antara unsur Forkopimda yang telah dilaksanakan pejabat atau Kajari terdahulu dapat diteruskan, sehingga tujuan dan cita-cita pembangunan serta visi misi Pemkab Asahan dapat terwujud dan terlaksana dengan hasil yang baik.

Dalam acara penyambutan Kajari Asahan yang baru Rahmad Purwanto SH tersebut, tampak hadir hadir Dandim 0208 Asahan, Kapolres Asahan, Ketua TP PKK Asahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, pimpinan OPD dan camat se-Kabupaten Asahan.*