LABUHANBATU - Plt Bupati Labuhanbatu, H.Andi Suhaimi Dalimunthe bersama Kapolres Labuhanbatu, AKBP Frido situmorang menghadiri dan membuka Temu Karya Karang Taruna (TKKT) Kabupaten Labuhanbatu ke 3 Tahun 2019, Jumat (15/3/2019) di Aula PKK Kabupaten labuhanbatu Jalan WR.Supratman, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu.



Kepada pengurus Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu, Andi meminta agar lebih mengedepankan program yang bersinergi kepada masayrakat dan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu.

"Karena saya senang dan cinta organisasi yang bisa menyentuh ke masyrakat," ujar Andi.

Pada Temu karya itu juga dilakukan pemilihan pengurus Karang Taruna yang baru. Sejumlah nama telah mencuat, salah satunya calon kandidat terkuat yakni Aswin Syahputra S.Kep.Ners.MKM. Pemuda yang dikenal aktif di organisasi Karang Taruna itu pun menyatakan optimis bisa menduduki jabatan pucuk pimpinan Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu periode 2019-2024.

Selain aktif di organisasi, Aswin juga menjabat sebagai Bendahara KNPI dan BKPRMI Labuhanbatu.

Aswin mengakui punya bekal pengalaman pada organisasi sosial tersebut. Bahkan dirinya juga mendapat dukungan dari teman-teman pengurus.

"Dari pengalaman saya sejauh ini bersama Karang Taruna, maka saya optimis bisa mendapat amanah dari teman-teman pengurus," ujarnya kepada wartawan.

Jika terpilih, pria yang akrab disapa Aswin itu berjanji bakal bekerja maksimal membesarkan Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu. Apalagi Karang Taruna Labuhanbatu saat ini disebut butuh penyegaran, agar karyanya bisa lebih terlihat ke depan.

Penguatan SDM internal bakal menjadi sasaran awal yang bakal jadi prioritasnya jika bisa mengemban amanah sebagai Ketua.

"Organisasi ini butuh penyegaran. Kita butuh berupaya lebih ke depan untuk karya-karya dari Karang Taruna," tutur Aswin.