SERGAI-Terjadi Laka lantas antara Mobil mini bus PT. Palapa Jurusan Medan- Taput No. Pol. BB 1003 BA dengan membawa delapan penumpang yang dikemudikan Tarjo Tohoma Panggabean(46) warga Purbatua, Kecamatan Purbatua, Kabupaten Tapanuli Utara. Mengalami kecelakaan.

Akibat menyeruduk Mobil truck tronton No. Pol BK 8428 XV yang dikemudikan Joko Triadi (28) Warga dusun I, Desa Gedangan, Kecamatan Pulo Gandring, Kabupaten Asahan di Jalan umum Medan - Tebing Tinggi KM 43-44, tepatnya di depan Kios Dodol Lili MYG dusun II, Desa Sei Sijenggi, Kecamatan Perbaungan, Sergai Senin (31/12/2018) sekitar pukul 08: 15 WIB Pagi.

Atas kejadian tersebut Supir Bus PT. Palapa mengalami kritis. Sedangkan delapan penumpang mengalami luka luka dan dilarikan di RSU Trianda Pasar Bengkel.

Kedelapan penumpang yakni Teganya Br Manalu (12) warga jalan perkutut, GG Pribadi Helvetia Medan menderita pipi sebelah kiri koyak, kepala atas koyak, pergelangan tangan kanan koyak.

Ramadani Safitri (30) warga jalan binjai KM 12 Perumahan SEI Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang menderita hidung koyak. Alfi Sahri (6) menderita kening kanan lecet. Eka Br Tobing (36) warga jlan Sunggal desa Loro sekata kodya medan, menderita betis kaki kanan dan kaki kiri memar, kening lecet. Januari Situmeang (43) Warga jalan Sunggal desa loro sekata kodya medan, menderita betis kaki kiri koyak. Juliana Br. Nababan (21) mahasiswi warga jalan Tugu payung siborong borong, menderita tumit kaki kanan koyak dan lecet.

Selanjutnya, Mukhtar Butar Butar (62) jalan SM. Raja gaharu 9 medan amplas menderita kening koyak, siku kanan koyak, tangan kiri koyak. Rusli Br Nainggolan (37) warga jalan Dami titi layang, kecamatan Sipaholon tarutung, menderita keluar darah dari hidung.

Menurut keterangan saksi di lokasi, kejadian bermula saat mobil mini bus PT. Palapa datang dari Medan menuju T. Tinggi diduga kurang hati- hati sesampainya di lokasi pada saat mendahului sepeda motor yang ada didepannya mengambil jalur jalan terlalu kekanan tidak memperhatikan mobil truck tronton yang datang dari arah yang berlawanan, sehingga terjadilah tabrakan tersebut.

Menanggapi hal ini, Kasat Lantas Polres Sergai, AKP. M. Haris melalui Kasubag Humas Polres Sergai, AKP Nelly Isma membenarkan peristiwa tersebut.

Saat ini kedua kendaraan dan supir truk sudah diamankan di Pos Seisijenggi. Sedangkan supir bus mengalami luka berat dan delapan penumpang masih dalam perawatan medis di RSU Trianda Pasar Bengkel.*