GIANYAR - Madura United FC menyerah dari Bali United FC dalam pertandingan pekan ke-29 GO-JEK LIGA 1 2018. Bermain di Stadion Dipta, Gianyar, Sabtu, 3 Nopeember 2018 malam, Madura United kalah 0-2. Kekalahan itu membuat Madura United tidak mampu memperbaiki posisinya. Mereka masih tertahan di papan tengah, dan agaknya sulit untuk bersaing di zona kompetisi Asia.

Pelatih Madura United, Gomes de Oliviera, mengatakan timnya sudah bermain maksimal dalam pertandingan tadi. Walaupun hasilnya kalah, perjuangan para pemain tetap harus dihargai.

"Ya malam ini Bali United menang. Saya berterima kasih atas perjuangan para pemain Madura United. Mereka sudah berjuang selama 90 menit. Para pemain sudah bermain konsisten," kata Gomes de Oliviera, membuka jumpa pers usai pertandingan.

Dengan hasil ini Madura United tertahan di peringkat keenam. Dari 29 kai bertanding, Bayu Gatra dan kawan-kawan baru mengoleksi 43 poin. 

Sebetulnya selisih poin dengan tim papan atas tidak jauh. Tapi mengingat persaingan yang begitu ketat, Madura United butuh usaha ekstra untuk bisa memaksimalkan sisa 5 pertandingan musim ini dengan kemenangan.