JAKARTA - Sudah bekerja keras sepanjang pertandingan, Sriwijaya FC harus takluk dari Bhayangkara FC. Pertandingan pekan ke-25 LIGA 1 2018 itu berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Bhayangkara FC.

Pertandingan di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (11/10/2018) berlangsung sengit. Sriwijaya FC pantang menyerah untuk terus menyerang pertahanan Bhayangkara FC. Meski akhirnya Bhayangkara justru mampu mencetak 2 gol.

Pemain Sriwijaya FC, Marckho Sandy Merauje, mengatakan kalau usaha timnya untuk mengejar kemenangan bisa dikatakan sampai habis-habisan. Hanya saja hasil pertandingan rupanya tidak mau berpihak.

"Saya mewakili teman-teman intinya sudah berusaha di lapangan. Kami ikuti semua instruksi dari pelatih dengan baik," kata Marckho Sandy Merauje.

Di pertandingan itu Marckho mendapat peran dari pelatih Subangkit tidak seperti biasanya. Jika kebiasannya pemain asal Papua itu ditaruh sebagai bek kanan, dalam laga tadi sore diturunkan sebagai gelandang.

Marckho mengaku menempati peran sebagai gelandang bisa jadi paling susah sepanjang kariernya. Tapi karena sudah menjadi instruksi pelatih, Ia harus disiplin menjalankannya.

"Kalau saya mengikuti pelatih saja. Tapi yang paling susah menurut saya ya sebagai gelandang itu," tutur Marckho Sandy Merauje. ***