SERGAI -Dua ruangan Madrasah Tsnawiyah YP SLI terletak di Dusun 1, Desa Dolok Merawan, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut), rubuh akibat diterjang banjir bandang dengan ketinggian air mencapai 2 meter, Sabtu (14/9/2018) sekira jam 23.15 wib.

Nurjanah Hasibuan gosumut, Minggu (15/9/2018) mengatakan, rubuhnya dinding Madrasah tersebut akibat diterjang banjir bandeng berasal dari sungai Bah Lintah melintasi kota Dolok Merawan.

“Air tingginya 2 meter langsung merobohka 2 bangunan Madrasah tepat dipinggir sungai Bah Lintah,” imbuhnya.

Nurjanah merupakan Ketua Yayasan YP SLI mengaku, atas kejadian itu sekolah mengalami kerugian berkisar ratusan juta akibat robohnya dua bangunan, isi perpustakaan dan perlengkapan sekolah dan beberapa komputer rusak disapu banjir bandeng.

“Kami harap Gubsu untuk membantu agar aktivitas sekolah dapat berjalan seperti semula,” harap Nurjanah.***