MEDAN - Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Sumatera Utara menegaskan kader PP harus berperan aktif dalam Pilgub Sumut, mengawal dan memenangkan suara pasangan nomor urut 1 Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Eramas) di Pilgubsu 27 Juni 2018.


Demikian disampaikan Ketua MPW PP Sumut Kodrat Shah bersama seluruh pengurus Majelis Pimpinan Organisasi PP, MPC PP se Sumatera Utara, dan PAC PP se Kota Medan, Partai Hanura, dan PSSI, Minggu (10/6/2018) saat berbuka puasa bersama.

Acara tersebut diikuti anak yatim dan dihadiri Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Eramas), di Regale International Convetion Center, Jalan Adam Malik Medan.

Dikatakan Kodrat, ramadan merupakan bulan untuk mengubah kelakuan agar lebih baik.

"Mari jadikan ramadan ini komentum kita menjadi lebih baik. Silakan orang lain menilai kita seperti apa, yang penting hati kita tulus," kata Kodrat.

Kodrat berharap kader PP dan Partai Hanura di Sumut bisa lebih bermanfaat bagi masyarakat.

"Berbuat baik ke tengah masyarakat dan menangkan serta kawal suara Eramas di Pilgub Sumut. Dan yang lebih penting, perbuatan baik jangan berhenti sampai arena Pilgubsu tapi teruslah berbuat baik tanpa pandang suku dan agama," tegas Kodrat.

Kodrat mengingatkan bahwa memenangkan Eramas merupakan keputusan organisasi PP dan Partai Hanura.

"Mari, seluruh pengurus dan kader PP serta Partai Hanura memenangkan pasangan ERAMAS menuju Sumut 1 (satu). Pilihan ini sudah menjadi kesepakatan organisasi dan Partai Hanura, untuk itu ajak saudara, kerabat dan tetangga," kata Kodrat Shah.

Kodrat Shah juga berpesan, pada pelaksanaan pesta demokrasi pada Pilgubsu 2018, PP harus menjaga kekondusipan Pilkada. Namun, jika ada temuan kecurangan, PP harus maju dan tampil di depan.

"Jangan takut kalau kita benar. Karena, mempertahanakan NKRI dan ideologi Pancasila serta menjaga persatuan dan kesatuan," ujarnya.

Dia juga mengingatkan hangan mudah terprovrokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

"Jangan mau diadu domba. Karenanya, PP dan Hanura harus solid terhadap pasangan ERAMAS, tanpa ada tawar menawar," pungkasnya.