MEDAN - Akibat pasokan yang terbatas, harga bawang merah tiga hari terakhir ini melonjak tajam. Seperti yang dikatakan Sobar salah satu pedagang di Pusat Pasar Tradisional Medan mengatakan sejak beberapa hari lalu adanya kenaikan harga bawang merah tersebut ini. “Iya, bawang lagi mahal, bawang merah dan bawang putih harganya naik lagi. Kenaikan harga ini karena terbatasnya pasokan bawang. Bawang merah sekarang Rp40.000 per kg biasanya hanya Rp30.000 per kg,” katanya, Kamis (5/4/2018).

Meski harga melambung sebut M Pasaribu, namun permintaan konsumen relatif stabil.

“Permintaan lebih baik, ada peningkatan,” terangnya.

Tak berbeda jauh, salah satu pedagang bernama M. Pasaribu salah seorang pedagang di Pasar Tradisional Petisah, memgatakan saat ini harga bawang merah Rp 40.000 per kg yang sebelumnya harga bawang merah Rp 32.000 naik sekira Rp 8.000 per kg nya.

“Harga bawang merah sudah naik sejak tiga hari terakhir ini,” ujarnya.

Tak hanya harga bawang merah saja yang naik,sejumlah komoditas bawang putih yang dipasarkan diharga Rp 40.000 per kg dan Rp 42.000 per kg. Sedangkan cabai merah bertahan dikisaran Rp 40.000 per kg dan cabai rawit di harga Rp 45.000 per kg.