JAKARTA - Luar Biasa. Mitra Kutai Kartanegara (Mitra Kukar) FC melakukan terobosan dalam menghadapi Kompetisi Liga I/2018. Secara resmi, CEO Mitra Kukar, Endri Erawan mengumumkan pelatih baru asal Spanyol, Rafael Berges Marin untuk menahkodai Tim Naga Mekes.

Rafael, mantan bek tim nasional Spanyol yang mengantarkan Negeri Matador meraih medali emas Olimpiade Barcelona 1992 itu,  diikat dengan durasi kontrak selama satu musim plus opsi perpanjangan. Hanya  manajemen Mitra Kukar tak menyebutkan nomimal gaji dari Rafael.

"Sebenarnya ini saat yang ditunggu pencinta Minta Kukar. Banyak yang bertanya kepada kami, kapan Mitra punya pelatih baru. Memang kami sedikit terlambat dalam mendatangkan pelatih, karena banyak sekali penawaran dari agen. Kami jatuh pilihan kepada Rafael karena dia sangat bagus ketika jadi pemain dan sempat pula menanggani tim yunior di negerinya," kata Endri Erawan di Hotel Harris Jakarta, Rabu (20/12/2017).

Kualitas Rafael Berges yang pernah memperkuat klub Cordoba memang tidak perlu diragukan. Makanya, Endri Erawan optimis Mitra Kukar optimis mencapai target musim depan. 

"Kami bersyukur bisa menghadirkan coach Rafael di Mitra Kukar. Semua itu terwujud karena ada bantuan rekan-rekan di Spanyol. Kami punya target menembus lima besar pada Liga 1 musim mendatang," tutur Endri.

Endri mengakui, kekurangan Mitra di musim 2017 sering kebobolan. Makanya, dia berharap di tangan Rafael, Mitra Kukar bisa tampil lebih baik lagi. "Coach Rafael kami harap  bisa memenuhi harapan dengan mengadopsi permainan Spanyol. Menyerang dan tidak melupakan pertahanan," terang Endri.

Terkait target, Endri ingin mencapai maksimal 5 besar musim 2018. Musim lalu, Mitra Kukar finis di peringkat ke-10 di Liga 1 2017 dengan koleksi 43 poin dari 13 kemenangan dan 4 kali imbang. "Kami menargetkan masuk 5 besar. Kalau bisa masuk 3 besar dan bermain di AFC Cup," tuturnya. ***