PALAS - Wakil Bupati H. Ahmad Zarnawi Pasaribu bertindak selaku Pembina Upacara di Pembukaan Perkemahan Bakti Satuan Karya Pramuka Bakti Husada Tahun 2017 di lapangan Ancol Desa Arang, Kecamatan Sosa, Jumat (24/11/2017). Kadis Kesehatan Palas Leli Ramayulis SKM mengatakan, peserta yang mengikuti peekemahaan bakti husada berjumlah 260 bidan desa se-Kabupaten Palas. Kegiatan perkemahaan berlangsung selama tiga hari dimulai Jumat-Minggu(26/11/2017)

"Melalui perkemahaan ini kiranya dapat meningkatkan pemantapan pola hidup sehat di tengah masyarakat melalui peran serta anggota pramuka bakti husada," terangnya.

Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Palas, H. Ali Sutan Harahap yang dibacakan Wabup menyampaikan, kemah bakti gerakan pramuka bakti husada ini merupakan pendidikan non formal yang bertujuan untuk membentuk karakter, menanamkan semangat kebangsaan dan dibekali keterampilan.

“Situasi dan kondisi saat ini di masyarakat (perlu mendapatkan perhatian oleh semua pihak), mulai dari lingkungan keluarga dan permasalahan kesehatan yang masih terjadi. Diantaranya, masih tingginya angka kematian ibu, kurang gizi, penyakit menular dan tidak menular," katanya.

Persoalan ini harus segera diselesailan. Makanya, kata Wabup, tenaga kesehatan dan Gerakan Pramuka melalui Saka Bakti Husada harus mengambil peran mencerdaskan masyarakat untuk hidup sehat dan meningkatkan kualitas hidup saat ini dan masa yang akan datang.

"Tenaga kesehatan khusus bidan desa dapat melakukan pemantapan pola hidup sehat dengan cara aktif dan terus menerus mengkampanyekan perilaku hidup bersih dan sehat," ujarnya.

H. Ahmad Zarnawi Pasaribu yang juga Wakamabicab berharap seluruh peserta untuk sungguh-sungguh mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan baik dan penuh semangat dan suka cita sebagai bentuk pembinaan gerenasi muda melalui gerakan pramuka.