PALAS-Calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) mempunyai tanggung jawab besar di pelaksanaan demokrasi Pemilu serentak Pilkada di Kabupaten Padang Lawas (Palas)dan Pilgubsu 2018 mendatang.

Demikian disampaikan Komisioner KPU Duvisi Hukum Indra Syahbana Nasution,disaat memberikan arahan kepada ratusan peserta ujian tertulis bagi panitia pemungutan suara (PPS) zona 1 meliputi Kecamatan Barumun dan Lubuk Barumun serta Barumun Selatan di SMKN 1 Barumun.

Indra meminta, calon PPS yang mengikuti tahapan proses seleksi rekrutmen, dapat mentaati aturan dan ketentuan yang telah ditetapkan KPU Palas, pintanya dihadapan ratusan peserta ujian, sebelum memasuki ruangan ujian yang telah disipakan panitia.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris KPU Palas Darwin Saleh Hasibuan. Dihadapan para peserta calon PPS. Dia mengucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat untuk berperan ambil bagian dalam mensukseskan Pilkada dan Pilgubsu dengan mengikuti seleksi rekrutmen PPS.

Dia juga berpesan, bagi peserta yang nantinya berhasil lolos seleksi diharapkan dapat menjaga nama baik KPU selaku pihak penyelenggara pemilu serentak.

"Bagi yang berhasil nantinya,jangan berbangga diri. Sebaliknya, bagi yang belum mendapat kesempatan mohon bersabar dan terus berpartisipasi mensukseskan pesta demokrasi yang menjadi keda latan bagi masyrakat secara umum, khusus di Kabupaten Palas," imbaunya.