JAKARTA - Pemerintah membuka 17.928 lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada tahun 2017 ini untuk mengisi jabatan di 61 lembaga dan provinsi Kalimantan Utara. Ketua MPR Zulkifli Hasan meminta agar proses seleksi penerimaan CPNS harus memberikan kuota yang adil untuk Jawa dan luar Jawa. Menurut Zulkifli, seleksi penerimaan CPNS ini dilakukan dengan memasukkan kuota yang adil dari luar Jawa.

"Seleksi penerimaan harusnya memasukkan kuota yang adil khususnya untuk peserta dari luar Jawa. Inisiatif ini penting agar PNS di kementerian beragam asal daerahnya dan tidak terpusat dari wilayah tertentu saja," kata Zulkifli lewat keterangan tertulisnya, Kamis (7/9/2017).

Hal ini disampaikannya usai menyampaikan Sosialisasi Empat Pilar MPR pada ribuan mahasiswa dan civitas akademika Universitas Balikpapan, pada hari ini. Zulkifli mengusulkan selain kemampuan dan kualitas, hal yang perlu dipertimbangkan dalam setiap tahapan tes ialah keterwakilan dari berbagai wilayah di Indonesia.

"Saya yakin kemampuan akademiknya tidak jauh berbeda, tapi dengan memasukkan aspek kuota yang seimbang dari Jawa-luar Jawa, maka akan memudahkan penilaian berdasarkan asas keadilan," tuturnya.

Zulkifli yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PAN itu berharap seleksi CPNS tahun ini berjalan lancar, transparan, jujur, adil, dan bisa lebih baik dari tahun tahun sebelumnya.

"Semoga seleksi CPNS berjalan lancar dan penyelenggara juga jujur dan transparan. Sehingga yang terpilih nantinya adalah benar benar putra putri terbaik dari seluruh Indonesia," harap Zulkifli.***