MEDAN-Markas Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Mapolda - Sumut) dikabarkan diserang alias teroris, Minggu, (25/6/2017) sekira pukul 03.00 Wib.

Dalam peristiwa itu, seorang personel yang bertugas di Kesatuan Pelayanan Masyarakat (Yanma) bernama Aiptu M Sigalinging meninggal dunia.

Informasi dihimpun GoSumut di Mapolda Sumut menyebutkan, kejadian berawal saat korban bersama rekannya, Brigader A Ginting berada di pos penjagaan II. Namun, secara tiba - tiba, kedua pelaku menyerang. Akan tetapi, korban sempat terlibat perkelahian dengan pelaku hingga akhirnya tewas tertusuk pisau.

Tidak sampai di situ, rekan korban, Brigader E Ginting sempat meminta pertolongan personel Brimob bernama Brigadir Novendri Sinaga Bharatu Lomo Simanjuntak, dan Brigadir Karo Sekali. Mengetahui hal itu, personel Brimob langsung melakukan tembakan terhadap kedua pelaku yang mengakibatkan satu orang tersangka tewas di tempat.

Selain itu, beredar kabar, kedua pelaku sempat akan membakar pos penjagaan.

Namun urung terjadi karena pelaku tewas ditembak personel Brimob. Sementara rekannya ditembak pada bagian kakinya terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumut.

Begitupun, hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian mengenai peristiwa ini.