MEDAN - Lagi-lagi PSMS Medan kembali menaklukkan tim tamu. Bermain di Stadion Teladan Sabtu (13/5/2017) sore, anak asuh Mahruzar Nasution berhasil menekuk PSBL Langsa dengan skor 2-0. Hasil ini pun sekaligus mengukuhkan PSMS di puncak klasemen sementara dengan raihan 12 angka lewat kemenangan keempatnya.

Jalannya pertandingan kedua tim menunjukkan permainan agresif dengan melakukan serangkaian serangan. 7 menit berjalan PSMS Medan langsung menyerang jantung pertahanan PSBL. Sayang tendangan Dimas Drajat hanya masih melebar di atas tiang gawang PSBL. Tim tamu pun coba memberikan perlawanan dengan melakukan serangkaian serangan balasan.

Hingga 20 menit berjalan belum ada satupun yang berhasil membuahkan gol.
Petaka tim tamu hadir di menit 28. Suhandi kembali menunjukkan tajinya dengan melesakkan gol pembuka. Memanfaatkan umpan cantik Dimas Drajad, Suhandi melesakkan tendangan dari sisi kanan berhasil mengecoh penjaga gawang.

Tertinggal satu gol membuat anak asuh Amrustian coba bangkit dan mengambil inisiati serangan. Menit 38 tendangan pagar yang dilakukan oleh PSBL melalui Yusrizal Muzzaki hampir saja membobol gawang Abdul Rohim. Namun, sayang tendangannya hanya melebar di atas gawang PSMS.

Tuan rumah kembali bergemuruh setelah Dimas Drajat menambah keunghula. lewat tendangan datarnya di menit 44. Hingga berakhirnya babak pertama skor 2-0 tak berubah.

Usai turun minum, pemain PSBL Langsa mencoba mengejar ketertinggalan. Sayang beberapa peluang emasnya berhasik dipatahkan pemain belakang PSMS.

PSMS nyaris menambah pundi golnya di menit 47 saat pemain belakang PSBL melakukan kesalahan. Sayang Suhandi yang memanfaatkan kesalahan pemain belakang tak mampu menciptakan gol.

Hingga menit ke 66 PSMS Medan terus menggempur pertahanan PSBL Langsa. Namun, gol tambahan juga belum diciptakan oleh anak asuh Mahruzar. Menit 68 kembali tim Ayam Kinantan memperoleh peluang setelah tendang kaki kiri Gusti Sandra hampir membobol gawang Zulbahra.

10 menit penghujung waktu, PSBL terus menekan pertahanan lawan. Sayang hingga berakhirnya waktu normal kedudukan 2-0 tak juga berubah.