YOGYAKARTA - Ibu-ibu di kampung Suryoputran, Panembahan, Yogyakarta punya cara berbeda mengajak warga untuk menggunakan hak pilih dalam pilkada.

Mereka berkeliling kampung sambil membunyikan kentongan mengampanyekan pilkada dan tolak politik uang.

"Bangun-bangun, besok jangan lupa coblosan," teriak salah satu ibu peserta aksi.

Para ibu ini meminta warga menolak politik uang sebab tidak mendidik.

Mereka juga mengingatkan agar warga datang ke TPS alias tidak golput dalam pelaksanaan Pilwakot Yogyakarta.

"Sebagai warga negara Indonesia yang baik kita gunakan hak pilih, jangan golput. Kita juga menolak adanya politik uang, kita anti politik uang," kata koordinator aksi, Ani Sudaryati.

Warga berharap pelaksanaan Pilwakot di Yogyakarta berjalan aman dan damai. Walkot yang terpilih diharapkan dapat amanah memajukan Yogyakarta terutama masalah pendidikan, kesehatan dan lingkungan. ***