JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Agus Rahardjo mengungkapkan hari ini ada penggeledahan yang dilakukan penyidik KPK.

Namun, dirinya tidak merinci informasi tersebut.

"Ada yang digeledah hari ini. Teman-teman lihat aja di lapangan. Pokoknya sebentar lagi nanti kamu tanya saya," kata Agus di kantor Dewan Perwakilan Rakyat, Jakarta, Rabu (18/1/2017).

Di tempat yang sama, juru bicara KPK Febri Diansyah menambahkan penggeledahan dilakukan di daerah Jakarta.

Dia tidak mau menyebut penggeledahan terkait kasus apa.

Namun, dia memastikan akan memberikan update informasi setelah penggeledahan selesai dilakukan.

"Apa kasus baru atau kasus lama. Nanti diupdate secepatnya," kata dia.

"Intinya teman-teman wartawan nanti kita kasih infonya," pungkasnya. ***