MEDAN - Harga cabai rawit di pasar tradisional di Medan sudah menembus Rp 70.000 per kg. Harga ini mendekati cabai merah yang bertahan di pasaran Rp 80.000 hingga Rp 85.000 per kg. Seperti amatan di Pusat Pasar Tradisional Medan dan Pasar Tradisional Petisah, Jumat (18/11/2016). Cabai rawit ini dipasarkan mulai Rp 60.000 hingga Rp 70.000 per kg. Mahalnya harga tersebut,  disebabkan suplai yang terbatas dan beralihnya masyarakat dengan cabai rawit ini.

A Hutahuruk,  pedagang sayuran di Pusat Pasar dia memasarkan cabai rawit ini diharga Rp 70.000 per kg. Harga ini sudah bertahan beberapa hari terakhir.

Mahal harga ini, juga membuat pedagang was-was untuk menyiapkan barang dalam jumlah banyak.  Karena harga saat ini,  berimbas pada tingkat konsumsi masyarakat. "Sekarang,  belanja kita kurangi. Takut tidak laku.  Karena ini barang,kalau tiga hari saja disimpan sudah tidak bagus," ujarnya.

Salim, pedagang lainnya menyebutkan kenaikan harga cabai rawit ini sudah berlangsung sepekan terakhir.  Namun dia mengaku tidak tahu secara pasti penyebabnya. "Harganya naik sekarang, udah seminggu kita jual Rp 60.000 sekilo," sebutnya.

Antonius Sipayung,  pedagang sayuran di Pasar Petisah Medan, kenaikan harga cabai ini disebabkan tidak adanya suplay barang.MEDAN "Sekarang cabainya tidak ada, kadang kalau kita belanja agak siang saja. Barangnya sudah tidak ada," jelasnya. Selain harga cabai merah yang bertahan di harga Rp 80.000 hingga Rp 85.000 per kg, cabai hijau juga mulai menyusul Rp 45.000 hingga Rp 50.000 per kg nya.