MEDAN - Wali kota MedanT Dzulmi Eldin secara langsung  menyerahkan alat disabilitas kepada 45 orang, Kamis (1/09/2016) di lobi Kantor Wali Kota Medan.
Penyerahan 45 alat kepada disabilitas bekerjasama Pemko Medan dengan Alfamidi Group tersebut untuk pertama kali dilaksanakan di Kota Medan.

Dzulmi Eldin dalam sambutannya mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan sosial ini. Dan diharapkan kegiatan seperti ini dijadikan program tahun sehingga disabilitas-disabilitas lainnya dapat merasakannya.

"Kita harapkan berlanjut dan menjadi program tahunan karena kegiatan seperti ini sangat bermanfaat khususnya bagi disabilitas di Kota Medan," kata Eldin.

Sementara itu Manejer Alfamidi Group Darul Harianto mengatakan, pihaknya telah menyalurkan alat disabilitas sebanyak 5000 unit seluruh Indonesia. Sedangkan, untuk Kota Medan sendiri 45 alat disabilitas.

"Diharapkan melalui bantuan ini penyandang  disabilitas di Kota Medan dapat lebih produktif," pinta Darul. Ditambahkan, dana untuk kegiatan ini bersumber dari donasi konsumen Alfamidi Group. Adi wasgo