MEDAN - Kondisi lalu lintas Kota Medan hari ini, Rabu (10/8/2016) terpantau ramai lancar, tidak ada kemacetan panjang yang mengganggu kelancaran arus lalu lintas di beberapa ruas jalan kota Medan. Namun bagi pengguna jalan yang melintas di Jalan Diponegoro Medan perlu berhati-hati, karena semen pembatas trotoar yang dibongkar beberapa hari lalu, hingga kini  penggantinya belum dipasang. Semen pembatas jalan masih diletakkan di sisi trotoar  sampai ke badan jalan. Dan posisi semen pembatas trotoar yang disusun sedemikian rupa juga perlu diwaspadai agar tidak tersenggol kendaraan.

Untuk Jalan Diponegoro Medan, arus lalu lintas ramai lancar dan mulai melambat ketika mendekati persimpangan Jalan Zainul Arifin-Diponegoro, karena ada lampu lalu lintas (Traffic lamp).

Sementara arus lalu lintas di Jalan Ring Road (Gagak Hitam) terpantau ramai lancar, seperti di persimpangan Gagak Hitam dengan Jalan Gatot Subroto Medan, arus lalu lintas ramai lancar. Dan laju kendaraan melambat saat memasuki area traffic light. Sama halnya dengan lalu lintas di Jalan Imam Bonjol dan Jalan Sudirman terpantau ramai lancar.

Sementara Pusat kota seperti di Jalan Balai Kota, Jalan Pemuda, Jalan S Parman dan Jalan A Yani arus lalu lintas terpantau ramai lancar. Petugas dari Dinas Perhubungan kota Medan sering melakukan razia kendaraan yang parkir bukan pada tempatnya terutama di kawasan Jalan S Parman (depan Sekolah Santo Thomas), Jalan Pemuda, Jalan Pandu dan jalan lainnya yang ada larangan parkir atau parkir berlapis.