LHOKSEUMAWE - Ketua DPD Hanura Provinsi Aceh, Syafruddin Budiman meminta kepada seluruh kader Hanura untuk membesarkan partai Hanura. Hal tersebut disampaikan dalam Muscab II Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di gedung Sekretariat Partai Hanura, Jalan Medan Banda Aceh, Cunda, Lhokseumawe, (2/2/2016).

Muscab II kali ini bertema sukses konsolidasi, sukses kaderisasi Hanura bersama rakyat membangun bangsa. "Muscab dilaksanakan berdasar amanah oleh munas dan musda. Didalam Muscab kita akan memilih seseorang yang akan mengurus partai, yang mau membesarkan partai, bukan membesarkan diri sendiri," ucap Ketua DPD Hanura Provinsi Aceh, Syafruddin Budiman dalam sambutannya.

Ketua Panitia Muscab II Partai Hanura Kota Lhokseumawe, Ridwan menyatakan dengan terlaksananya Muscab II maka partai Hanura Lhokseumawe telah menjadi partai yang besar di kota Lhokseumawe.

Pada Muscab II turut dihadiri oleh Ketua DPD Hanura Provinsi Aceh Syafruddin Budiman, DPC Hanura Kota Lhokseumawe Sofyan Abdullah, Ketua KIP Kota Lhokseumawe Syahrir Muhammad Daud, Kadis Kesbangpol Kota Lhokseumawe, para pimpinan partai Kota Lhokseumawe, para peserta dan peninjau Muscab II Kota Lhokseumawe. ***