PEKANBARU - Puluhan wartawan dari berbagai aliansi jurnalis di Pekanbaru Riau, mengadakan aksi damai di depan Kantor Gubernur Riau menuntut Kepala Bagian Administrasi Pendidikan dan Agama Biro Kesra Provinsi Riau Kadir Anshari yang sudah lecehkan profesi wartawan, Selasa (08/12/2015).

Dimana para wartawan merasa terhina dan dicemarkan nama baiknya oleh Anshari yang mengatakan bahwa profesi wartawan hanya mencari kesalahan narasumber tanpa mengoreksi kesalahanya wartawannya sendiri. Bukan hanya itu saja, Anshari juga menuding bahwa wartawan hanya sekedar mengejar amplop saja.

Dalam tuntunya para pewarta ingin Anshari segera meminta maaf kesluruh media baik cetak dan elektronik serta televisi. Bukan hanya itu saja, para jurnalis ini juga meminta Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman memecat Anshari dari jabatanya.

"Kami minta Plt Gubernur turun dan temui kami, jika beliau tak turun kami tunggu sampai datang," ucap Daus salah satu korlap aksi.

Dalam aksi kali ini wartawan juga sempat menggelar atraksi teatrikal dimana menurut Anshari wartawan kalau lomba lari pasti selalu juara jika dilempar amplop yang berisi uang. Sejumlah pewarta kemudian melempar sejumlah uang dan sebagianya lagi mengejar ala atlet lari.

Sekitar 15 menit berlangsung, Anshari didampingi Karo Humas Pemprov Riau Darusman untuk menemui para wartawan. Namun para wartawan tidak terima dan tetap menunggu Plt Gubernur Riau.

Sampai berita ini diposting, aksi masih terus berlanjut menunggu Plt Gubernur Riau yang sedang rapat koordinasi jelang pilkada serentak di Riau. ***