MADRID - Isco mengaku kaget dengan kepergian Zinedine Zidane dari Real Madrid yang tiba-tiba. Kini, dia berharap Cristiano Ronaldo tak menyusul pelatih asal Prancis itu.

Zidane sudah meninggalkan Real Madrid beberapa hari usai menjuarai Liga Champions. Itu menjadi pukulan berat untuk El Real pasca kesuksesan tiga kali menjuarai Liga Champions.

Selain Zidane, ada beberapa sosok di Madrid lagi yang mengungkapkan sinyal ingin pindah. Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale sudah bilang itu saat perayaan juara di Liga Champions usai laga melawan Liverpool.

Ronaldo bilang akan segera mengumumkan masa depannya, kendati dia masih terikakontrak dengan Real Madrid hingga 2021.

"Saya dikejutkan oleh (keputusan) Zidane. Itu merupakan suatu hal yang tak kami harapkan dan datangnya tiba-tiba," kata Isco di Marca.

"(Situasi Ronaldo) mirip dengan Zidane. Keputusan ada di tangan Ronaldo untuk terus melangkah, apakah dia ingin bertahan atau tidak. Keputusan ada di tangannya. Saya berharap dia bertahan karena dia memberi kami banyak kontribusi," dia menambahkan.

Ronaldo dikaitkan dengan dua klub, Paris Saint-Germain dan Manchester United. Dia diyakini akan lebih memilih bergabung dengan The Red Devils untuk bereuni dengan Jose Mourinho dan pulang ke Old Trafford. Dengan kontribusinya sebanyak 44 gol di musim lalu, Ronaldo jelas masih menjadi sosok penting untuk Madrid.