LIGA Inggris menyelesaikan pekan pamungkas atau ke-38 pada Minggu 21 Mei 2017 malam WIB. Hal itu berarti telah diketahui klub-klub yang menghuni posisi 1 hingga 20. Meski demikian, sekadar mengingatkan, posisi satu dan dua sudah dikunci Chelsea dan Tottenham Hotspur sejak dua pekan yang lalu. Pada pekan terakhir, The Blues –julukan Chelsea– mengamuk dengan menghancurkan Sunderland 5-1. Di akhir klasemen Chelsea mengoleksi 93 angka, unggul tujuh poin dari Tottenham Hotspur di tangga kedua. Pada pekan 38, Tottenham juga menggila dengan menenggelamkan Hull City 7-1 di KCOM Stadium.

Sementara itu, siapa klub penghuni posisi tiga dan empat akhirnya terjawab. Manchester City finis di posisi tiga dengan koleksi 78 angka. Berkat kesuksesan itu Man City pun lolos otomatis ke Fase Grup Liga Champions 2017-2018.

Melengkapi posisi empat besar ialah Liverpool dengan poin 76. Tidak seperti Man City yang otomatis lolos ke Fase Grup, The Reds –julukan Liverpool– wajib melewati playoff terlebih dulu sebelum mentas di babak utama.

Sedangkan Arsenal untuk pertama kalinya gagal tampil di Liga Champions terhitung sejak musim 1998-1999. Hal itu karena di klasemen akhir Liga Inggris 2016-2017, The Gunners –julukan Arsenal– hanya finis di posisi lima. Finis di posisi itu membuat Arsenal hanya tampil di Liga Eropa 2016-2017.