BANDUNG - Babak 8 Besar Blend Futsal Nusantara yang digelar di GOR Institut Teknologi Bandung (ITB), Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Sabtu 7 Januari 2017, tuntas digelar. Sebanyak empat tim dipastikan melaju ke semifinal setelah mengalahkan lawan-lawannya. Keempat tim itu adalah Kamiada FC (Jawa Barat), SFC Planet (Daerah Istimewa Yogyakarta), Kancil BBK Pontianak (Kalimantan Barat), dan APK FC Samarinda (Kalimantan Timur).

Laga semifinal sendiri akan digelar pada Minggu (8/1/2017). Kamiada FC akan melawan SFC Planet pada pukul 09.00 WIB. Laga ini akan disiarkan langsung iNews TV. Pukul 12.00 WIB, akan tersaji semifinal antara Kancil BBK vs APK FC. Duel ini akan disiarkan langsung MNC TV.

PIC Blend Futsal Nusantara Iwan Jati mengatakan selain semifinal putra, dalam hari yang sama juga akan digelar semifinal tim putri.

Pukul 15.00 WIB, Footbal Plus (Jawa Barat) akan bertarung melawan Lady Phantom (Kalimantan Barat). Pukul 18.00 WIB, Kebumen United (Jawa Tengah) akan bertarung melawan KJI (Jambi). Dua pertandingan semifinal putri ini akan disiarkan langsung iNews TV.

"Yang menarik, tim-tim di babak 8 besar ini adalah unggulan dari babak kualifikasi di provinsi masing-masing," kata Iwan.

Tim yang lolos ke semifinal pun jelas memiliki kualitas baik. Sehingga pertarungan di semifinal diprediksi akan jauh lebih seru dibanding babak 8 besar.

Sementara untuk tim putri, peta persaingan untuk lolos ke final dan menjadi juara terhitung merata. Semua yang melaju ke semifinal memiliki kekuatan berimbang yang sulit ditebak.

"Yang putri ini lebih menarik karena kekuatannya merata," ucap Iwan.

Berikut ini hasil lengkap pertandingan tim putra di Babak 8 Blend Futsal Nusantara:

1. Kamiada FC (Jawa Barat) vs Pulmon FC Manokwari (Papua Barat) 6-4  

2. SFC Planet (DI Yogyakarta) vs Rafhely FC Padang (Sumatera Barat) 5-4  

3. Kancil BBK Pontianak (Kalimantan Barat) vs Mutiara Belut (Lampung) 7-4  

4. APK FC Samarinda (Kalimantan Timur) vs Arrow FC (Maluku) 9-4.