TURIN - Gianluigi Buffon menorehkan 100 penampilannya di Liga Champions saat Juventus bermain imbang 1-1 kontra Olympique Lyon, Rabu (2/11/2016) waktu setempat.

Sepanjang berkiprah di Liga Champions, Buffon sudah dua kali mencicipi partai final, yakni melawan AC Milan (2003) dan FC Barcelona (2015). Namun, tak satu pun berhasil dimenangi Buffon.

Baca: Nyaris Dipermalukan Legia, Langkah Madrid ke 16 Besar Tertunda

Kendati demikian, Buffon tetaplah Buffon. Dia dianggap sebagai salah satu penjaga gawang terbaik yang pernah ada di daratan Eropa.

Berikut ini adalah sejumlah data statistik penampilan Buffon di Liga Champions yang dihimpun oleh Opta:

100 - Buffon sudah menorehkan 100 penampilan di Liga Champions. Enam di antaranya dilakoni Buffon saat masih membela Parma. Ia terpaut 60 laga dari Iker Casillas di urutan pertama.

Baca: Dortmund Lolos 16 Besar: Hasil Liga Champions, Kamis (3/11/2016)

94 - Buffon menjadi pemain Juventus yang paling sering tampil di Liga Champions.

42 - Dari 100 laga Liga Champions, Buffon 42 kali menorehkan clean sheet. Rekor tak kebobolan terbanyak masih dipegang Casillas dengan catatan 52 kali.

5 - Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menjadi pemain yang paling sering membobol gawang Buffon di Liga Champions, yakni lima kali.

13 - Buffon terhitung sudah 13 musim tampil di Liga Champions.

0 - Buffon belum pernah menerima kartu merah selama bermain di Liga Champions.

95 - Dalam 100 pertandingan, Buffon sudah kebobolan 95 gol.