KARENA terlalu asyik main gadget atau bekerja di depan komputer, orang rentan sekali mengalami mata kering. Teteskan atau oleskan minyak kelapa agar tetap menyegarkan mata sepanjang hari. Seperti dikutip dari laman Boldsky, dokter mengatakan, penggunaan perangkat elektronik berlebihan dapat menyebabkan ketegangan pada mata. Apalagi bagi pekerja kantoran, sekira sembilan jam waktunya dihabiskan di kantor dan menghadap komputer terus-menerus.

Tak cuma karena gadget, polusi debu pun dapat berdampak pada masalah mata kering. Dalam jangka panjang, kebiasaan ini menyebabkan berbagai penyakit yang berhubungan dengan mata.

Minyak kelapa baik untuk mata karena mengandung vitamin E dan asam lemak omega-3. Minyak ini cukup mampu merangsang saluran air mata atau sebagai pelumas yang dapat mengurangi sindrom mata kering.

Cara penerapannya yakni oleskan minyak kelapa di malam hari sebelum tidur. Kemudian biarkan semalam, lalu terapkan selama minimal dua bulan. Selamat mencoba!