PEKALONGAN - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pekalongan, Jawa Tengah berhasil menggagalkan penyelundupan dua paket sabu-sabu ke ruangan tahanan narapidana. Kepala Lapas Kelas IIA Pekalongan, Muhammad Hilal mengatakan, upaya penyeludupan sabu-sabu dengan cara melemparkan paket sabu-sabu dari luar tembok lapas.

"Kami sempat melihat seorang pria yang mencurigakan berada di luar tembok lapas bagian selatan. Pria tidak dikenal itu kemudian melarikan diri dengan menggunakan sepeda motor saat ada petugas," katanya, Selasa (21/2/2017).
Menurutnya, setelah adanya kecurigaan itu, kemudian petugas jaga melakukan pengecekan di sekitar lokasi kejadian dan menemukan dua paket sabu-sabu dan telefon seluler yang masih tergeletak di tanah.

"Penyelundupan sabu ini kemudian kami laporkan pada Polresta Pekalongan untuk pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut. Kami serahkan dua paket dan telefon seluler ini pada polisi untuk bahan pemeriksaan dan penyelidikan ," papar dia.

Terkait dengan kerawanan peredaran maupun penyelundupan narkotika dan obat terlarang serta barang terlarang lainnya masuk ke lembaga pemasyarakatan, Hilal minta pada petugas meningkatkan kewaspadaannya dan selalu siaga.

"Kami perintahkan pada seluruh petugas selalu waspada dan jangan lengah pengawasan. Perketat pengamanan, penjagaan, dan pemeriksaan terhadap semua pengunjung," tandas Hilal.

Ditambahkannya, sekitar 80 persen dari 450 narapidana Lapas Kelas IIA Pekalongan adalah warga binaan kasus narkoba.