JAKARTA - Tim Nasional (Timnas) U 19 Indonesia terus menjalani latihan pada pemusatan latihan (TC) di Hotel Fairmont dan Stadion Madya, Jakarta. Meski pelatih Shin Tae-yong memantau anak asuhnya secara virtual, skuat Garuda Nusantara terus bersemangat dan berjuang keras.

Seperti diketahui, David Maulana dan kawan-kawan mulai berkumpul di Jakarta sejak Jumat (13/11/2020) lalu di Hotel Fairmont. TC di Jakarta berlangsung hingga keberangkatan TC selanjutnya di luar negeri.

Asisten pelatih timnas U-19, Nova Arianto mengatakan bahwa para pemain terus mengalami perkembangan yang baik setiap harinya. Peningkatan fisik menjadi salah satu peningkatan skuat Garuda Nusantara yang telah dua pekan lebih menjalani TC.

"Kondisi tim dalam kondisi baik dan beberapa pemain yang sempat cedera sudah ikut bergabung latihan. Namun masih ada pemain yang belum maksimal dalam hal fisik, teknik dan mental. Untuk itu pemain harus selalu kerja keras, fokus, dan disiplin," kata Nova Arianto.

"Untuk materi latihan pekan ketiga, kami masih menunggu arahan dari pelatih Shin Tae-yong. Selain itu, kami juga menunggu kedatangan pelatih Shin Tae-yong," tambah Nova.

Selama dua pekan ini, menu latihan timnas U-19, setiap harinya berlangsung dengan intensitas yang tinggi dan sehari tiga kali. Seperti diketahui, TC Timnas U-19 ini sebagai persiapan menghadapi ajang Piala AFC U-19 2020 di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia. ***