TEBINGTINGGI-Kasat Lantas Kepolisian Resort Tebingtinggi Ajun Komisaris Polisi Vivin Ayungning Tyas Sik gelar baksos 150 paket sembako di Tebingtinggi.

Bersama personilnya, Vivin membagi 150 paket sembako kesejumlah lokasi mangkal para penarik becak, supir angkot, buruh bangunan dan buruh pangul. Kegiatan itu digelar menyambut HUT Polantas ke-65.

Bhakti sosial tersebut menurut Vivin merupakan wujud kepedulian sosial Sat Lantas Polres Tebingtinggi kepada masyarakat ditengah pandemi di wilayah hukum (wilkum) Polres Tebingtinggi.

Sebanyak 300 pcs masker juga dibagi Vivin. Bhakti sosial pagi itu tetap berprotokol kesehatan.

Himbauan memutus mata rantai Covid-19, terus disosialisasi. Vivin menjelaskan, pihaknya terus mengingatkan masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes) dan tetap memakai masker, cuci tangan dan saling menjaga jarak.

" Mari kita tegakkan disiplin diri dan patuh terhadap prokes untuk memutus penyebaran virus corona," himbau Polisi berpangkat Ajun Komisaris itu.