JAKARTA – Pemerintah menggelontorkan pembayaran uang muka (Down Payment/DP) tahun ini untuk vaksin Covid-19 mencapai Rp3,3 triliun, kata Antara.

"Seluruh dana yang disiapkan Rp37 triliun untuk program multiyear," terang Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) RI, Airlangga Hartarto dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (4/9/2020) lalu.

Baca Juga: Bahan Baku Vaksin Sinovac China akan Mulai Dipasok November

Baca Juga: Bamsoet Dorong Pemerintah Gerak Cepat Amankan Bahan Baku Vaksin Corona

Hingga saat ini, beberapa kandidat vaksin Covid-19 disebut dalam tahap pengujian di Indonesia. Vaksin asal China, produksi Sinovac misalnya, yang akan didaftarkan ke BPOM setelah ujiklinis tahap III selesai dan berhasil.

Sebelumnya, Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Erick Thohir mengungkapkan, penyaluran bahan baku vaksin dari Sinovac, China, akan dimulai pada bulan November mendatang.

"Sinovac bahkan sudah menandatangani kerjasama transfer knowledge dengan Bio Farma," kata Erick kala itu.***