JAKARTA - Penyidik Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri sudah berada di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Kamis (30/7/2020) malam.

Kedatangan mereka untuk menjemput buronan terpidana kasus hak tagih Bank Bali, Djoko S Tjandra. Djoko telah buron sejak tahun 2009 dengan pergi ke Papua Nugini.

Kabar ditangkapnya Djoko S Tjandra ini menjadi perbincangan warganet. Bahkan nama Djoko Tjandra trending topic di Twitter. Berikut sejumlah respons dari arganet terkait ditangkapnya Djoko Tjandra.

Akun @Efri_damayanti misalnya Ia Menulis: "Terimakasih Gilang telah MemBungkus Buronan Djoko Tjandra... Setidaknya Ilmu membungkus mu ada sisi Positif nya hari ini. Wajah tersenyum dengan mulut terbuka dan keringat dingin *Eh

Ada juga akun @aannofrianto "Kapankah giliran penangkapan Harun Masiku?" tulisnya.***