TOBA-Anggota DPRD Kabupaten Toba Toni Simanjuntak,S.Sos mantan wakil Ketua DPRD Kabupaten Toba Samosir periode 2019 - 2020 dari Partai Nasdem Dapil 1 (Derah Pemilihan 1) yang terpilih kembali menjadi Anggota Dewan DPRD Kabupaten Toba untuk yang ke Dua kalinya pada periode jabatan 2020 - 2025.

Toni Simanjuntak bersama istrinya Erna Grace Sihotang didampingi adiknya Fernanndo Simanjuntak dan Pamannya J. Panjaitan pada kesempatan tersebut membagikan sembako secara langsung kepada para perwakilan pengurus angkutan Transportasi Antar Kota Antar Propinsi di kota Balige sebanyak 45 Paket (untuk 45 orang) yang diprakarasai oleh Toni S Pardede Ketua KOSWARI DPD Kabupaten Toba yang juga pengurus Transportasi Antar Kota Antar Propinsi (AKAP) CV.Sanggul Mas Nauli.

Toni Simanjuntak dalam arahan dan sambutannya kepada para pengurus perwakilan Transportasi Antar Kota dan Antar Propinsi kota Balige menyampaikan, terimalah bantuan ini dengan suka cita. "Kami memberikannya dengan ikhlas dan suka rela kepada semua saudara saudariku. Kami juga mersakan apa yang dirasakan oleh saudara saudari pasca wabah pandemi Covid-19 ini yang memang benar benar telah melumpuhkan sendi sendi kehidupan perekonomian kita saat ini.mudah mudahan badai ini cepat berlalu dan kita bisa beraktifitas kembali seperti sedia kala. Pemberian bantuan sembako ini adalah sebagai wujud nyata dari bentuk kepedulian sosial pribadi dan keluarga saya pasca Bencana Nasional Non Alam Wabah Pandemi Global Corona Virus Desease 2019 (Covid-19)," ungkap Toni.

Usai membagikan sembako kepada pengurus Transportasi Anatar Kota Antar Propinsi yang merupakan warga Kota Balige daerah asal pemilihannya (DAPIL 1) Toni bersama Istri dan rombongan keluarganya selanjutnya membagikan sembako kepada para pengendara (sopir) Ojol (Ojek Online) sebanyak 100 orang pengendara Ojek Online (Ojol).

Untuk pembagian Sembako kepada 100 orang pengendara/Sopir Ojol dibagikan sebanyak 100 Paket Sembako, yang pembagiannya dilaksanakan di rumahnya sendiri di jalan Tarutung Soposurung Balige Kelurahan Sakkar Nihuta Kecamatan Balige.

Pembagian digelar dengan cara sopir Ojol datang satu persatu, usai menerima sembako para sopir Ojol langsung meninggalkan tempat dan pulang serta tidak dibenarkannya berkumpul disaat dan usai menerima sembako bantuan yang diberikannya.semua penerima manfaat bantuan harus mengikuti protokoler kesehatan dan peraturan yang telah ditetapkan pemerintah diantaranya harus mematuhi dan melaksanakan Physical Distancing dan cuci tangan.

Ny. Erna Grace Toni Simanjuntak dalam sambutannya menyampaikan, sembako yang kami berikan saat ini adalah bantuan pribadi dari keluarga kami sebagai wujud kepedulian sosial kami kepada saudara/i pengendara (Sopir) Ojek Online (Ojol) di Kota Balige Kabupaten Toba pasca wabah pandemi Covid-19 yang melumpuhkan sendi sendi kehidupan perekonomian.

"Harapan kami, kiranya dengan bantuan sembako yang kami berikan ini dapat sedikit membantu dan meringankan beban hidup keluarga saudara saudari pengendara (Sopir) Ojek Online (Ojol) ditengah bencana wabah Covid-19 saat ini," ungkapnya.

Toni Simanjuntak dalam sambutannya menyampaikan pemberian bantuan sembako hari ini adalah tindak lanjut pembagian sembako dari yang telah dilakukan sebelumnya.

"Sebelumnya kita telah membagikan bantuan sosial sembako kepada para pengemudi angkutan umum Soposurung - Kota Balige dan para sopir Becak Kota Balige serta kepada beberapa warga masyarakat di Kelurahan Kecamatan Balige yang tidak mendapatkan bantuan sembako dari Pemerintah Kabupaten. Bantuan sembako yang kami bagi bagikan hari ini dan sebelumnya adalah murni dari saya pribadi dan Keluarga selaku saya sebagai Anggota DPRD Kabupaten Toba yang terpilih dari Daerah Pemilihan 1 (Dapil 1) Kecamatan Balige dan Kecamatan Tampahan Bantuan sembako ini saya bagikan murni adalah rasa kepedulian sosial saya dan keluarga saya kepada masyarakat Daerah Pemilihan saya sebagai Anggota DPRD. Dimana saya sebagai pada pemilihan Legislatif masa lalau telah dipilih oleh masyarakat Dapil 1hingga berhasil lolos menjadi Anggota Dewan dan duduk kembali di DPRD Kabupaten Toba untuk masa jabatan 2020 - 2025. Jadi pemberian sembako ini tidak ada unsur politik atau berhubungan dengan Partai Politik, ini adalah murni ungkapan rasa kepedulian sosial pribadi saya dan keluarga saya pasca bencana Nasional Non Alam Wabah Pandemi Global Corona Virus Desease 2019 (Covid-19)," ungkap Toni.

Lanjutnya, kepada para saudara saudari pengendara (Sopir) Ojek Online (Ojol) di saat bekerja tetaplah menjaga kesehatan dan ikuti protokoler kesehatan dan berbagai aturan dan peraturan yang telah ditetapkan pemerintahharus kita patuhi dan taati untuk memutus mata rantai penyebaran dan penularan wabah pandemi Covid-19 demi kesehatan dan keselamatan kita bersama.

Mewakili sopir Ojol Benget Sihotang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Toni Simanjuntak dan keluarga yang telah bersedia dengan suka rela menyisihkan sebahagian dari rejekinya untuk membantu meringankan beban hidup keluarga sopir Ojol Kecamatan Balige dengan memberikan bantuan Sembako.

"Kami tidak pernah berangan angan dan berpikir hari ini Kamis, 07/06/2020 akan mendapatkan bantuan sembako dari bapak Toni Simanjuntak anggota DPRD Kabupaten Toba dan Keluarga.kiranya bapak Toni dan keluarga tetap dalam lindungan Tuhan serta dimurahkan rejekinya dan tercapai segala yang dicita citakan kedepannya," ucap Benget.

Hadir mendampingi saat pembagian bansos sembako mewakili Danramil Balige Sertu J. Marbun.