TARUTUNG-Dalan Nakkok Simanjuntak dilantik bupati Taput sebagai Kepala Dinas PUPR Taput yang baru menggantikan Ir.Anggiat Rajagukguk yang memasuki masa pensiun. Bupati juga melantik Hendrik Taruna sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik. Kedua pejabat itu menduduki jabatan eselon II. Disamping mereka juga dilantik 9 orang pejabat eselon III dan 19 Orang pejabat eselon IV. bertempat di Balai Data Kantor bupati Taput di Tarutung (senin 4 Mei 2020).

Pelantikan itu dihadiri Sekda Taput Sahat Indra Simaremare beserta beberapa pimpinan OPD Pemkab Taput. Dalam acara pelantikan itu, bupati mengatakan mutasi atau rotasi adalah penyegaran sebagai bagian dalam percepatan pencapaian visi dan misi kabupaten Tapanuli utara. "Jangan terjadi perilaku yang berlebihan, harus sesuai hirarki dan displin dalam melaksanakan tugas. Saya pesankan agat fakta integritas yang dibacakan harus benar-benar dipertanggung jawabkan. Apabila tidak dapat dilaksanakan, harus siap dicopot dari jabatannya," ungkap Nikson.

Bupati juga menegaskan pentingnya penguasaan rencana kerja dan rencana strategis atas tugas masing-masing untuk memudahkan penyampaian informasi kepada masyarakat. "Kepada pejabat yang baru dilantik Nikson berpesan, harus bisa menjadi corong informasi pelaksanaan pembangunan. Untuk itu, bekali diri kalian sesuai dengan penguasaan dan bidang yang saudara kerjakan, harus paham tugas masing-masing, mari kita berikan penjelasan kepada masyarakat, apabila kita membiarkan berita hoaxs ditakutkan akan menjadi pembenaran," pungkasnya.