DELISERDANG-Tersangkut kasus pencurian seorang calon penumpang pesawat Lion air tujuan bandara soekarno-Hatta Cengkareng diamankan pihak Kepolisian di bandara Kualanamu Deliserdang Selasa (10/3/2020).

Penumpang tersebut adalah MSS (22) Warga Babakan Kulonprogo Bogor Jawa Barat diduga telah mencuri uang sekitar 3000 Dollar Singapura milik majikannya keluarga dari Pejabat negara tempat ia bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Medan.

Pelaku diamankan di terminal penumpang pesawat Bandara Kualanamu dan saat ini sudah diamankan ke Polda sumut untuk pemeriksaan lanjut.

Manager Keamanan Bandara Kualanamu Mira Ginting yang dikonfirmasi membenarkannya. Dikatakannya calon penumpang tersebut naik Lion Air JT-383 seat 16 A tujuan KNO - CGK yang dicancel keberangkatannya dikarenakan adanya laporan dari sesorang yang mengaku ada hubungannya dengan keluarga pejabat negara .Terkait pencurian uang sebesar 3000 Dollar Singapura, atas nama MSS.

"Calon penumpang ,Asisten Rumah Tangga di keluarga yang mengaku masih ada hubungan keluarga dengan Seorang pejabat negara. Tersangka telah dibawa ke Polda untuk tindakan lebih lanjut," pungkasnya.