MEDAN-Jumat Berkah, personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas), Polrestabes Medan berbagi nasi bungkus kepada masyarakat di wilayah hukumnya.

Program rutin Jumat Berkah Polrestabes Medan ini dilaksanakan di beberapa kawasan di Kota Medan.

Sedangkan nasi bungkus tersebut dibagikan kepada pengemudi ojek online, petugas kebersihan, pengemudi becak bermotor dan masyarakat. "Kegiatan Jumat Berkah dengan berbagi nasi bungkus ini merupakan program rutin Polrestabes Medan," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polrestabes Medan, Kompol M Reza Chairul Akbar SH SIK MH menjawab GoSumut, Jumat, (28/2/2020).

Lebih lanjut dijelaskan Kasatlantas, pembagian nasi bungkus pada Jumat Berkah tersebut dilaksanakan di sela kegiatan patroli rutin. "Jadi, sembari melaksanakan patroli rutin, personel Satlantas Polrestabes Medan yang dipimpin Kanit Dikyasa Satlantas Polrestabes Medan, Ipda Ndhya Puti Lenggo Geni bersama personel dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Satlantas membagikan nasi bungkus kepada warga," jelas Kasatlantas.

Selain itu, kata Kasatlantas, personel yang terlibat pada kegiatan tersebut juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga. "Pesan kamtibmas yang disampaikan antara lain ialah senantiasa tertib dalam berlalu lintas dan mematuhi peraturan lalu lintas," pungkas orang nomor satu di Satlantas Polrestabes Medan ini.