BANDUNG - Kembalinya Victor Igbonefo di Persib adalah angin segar untuk lini pertahanan yang diasuh pelatih Robert Alberts. Kini, Robert punya banyak opsi di benteng pertahanan. Kokoh nan berpengalaman. Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, serta Fabiano Beltrame diketahui bertahan.

Persib juga sukses mengamankan tanda tangan penjaga gawang dengan angka penyelamatan tertinggi musim lalu di kompetisi Liga 1 Teja Paku Alam. 

Victor Igbonefo telah terlihat latihan di Persib dalam sesi latihan Rabu (22/1) sore di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Sang pemain tampak menikmati sesi latihan kali pertama sejak ia kembali berkostum biru-biru.

"Sangat bagus bisa kembali ke Bandung, ke Persib. Aku kan masih kontrak sebenarnya sama Persib, ini mungkin rencana Tuhan kembali ke sini. Ini juga latihan pertama suasananya bagus," kata Victor Igbonefo.

Dirinya punya misi membawa Persib berprestasi musim 2020. Tentu lebih baik dibanding musim-musim sebelumnya. Saat ia tahun 2018 berkostum Persib, ia dan kawan-kawan hanya mampu finis di posisi keempat meski sempat menjadi juara paruh musim.

"Misinya untuk lebih baik setiap musim. Secara tim aku yakin kita mau lebih baik dari musim sebelumnya. Buat aku Persib adalah tim terbaik di Indonesia, dari semua aspek, manajemen dan juga melihat kekompakan tim," paparnya. ***