PALUTA-Peringati Hari Jadi Ke -12 Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara (Pemkab Paluta) gelar acara Tabligh Akbar dalam Kamis (19/12/2019) di Halaman Masjid Raya Gunung Tua Paluta.

Dalam kegiatan Tabligh akbar itu tampak dihadiri Bupati Paluta Andar Amin Harahap S.STP .M.Si dan Wakil Bupati Padang Lawas Utara H.Hariro Harahap setta Sekretaris Daerah Burhan.

Selaitu kegiatan Tabligh Akbar itu juga tampak dihadiri pihak Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara,Ketua dan Wakil Ketua DPRD Paluta beserta jajarannya, Kapolsek Padang Bolak, Pabung Paluta Kodim 0212/TS, Dankipan C 123/RW, Asisten dan Staf Ahli, Pimpinan OPD, Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Padang Lawas Utara beserta jajarannya, unsur forkopimda, dan tamu undangan lainnya.

Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap, S.STP., M.Si.dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan tabligh akbar itu diadakan sebagai wujud rasa syukur serta wujud permohonan kepada Allah SWT agar daerah ini senantiasa mendapat limpahan rahmat dan tetap menjadi daerah Baldhatun Thoyibatun Warrobun Gofur,sehingga upaya meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat dapat segera terwujud.

“Kita berharap melalui kegiatan ini kita mendapat Rahmat dan Hidayah dari Allah SWT,sehingga akan lebih mudah membawa kemajuan di bawah kepemimpinan yang mengedepankan kepentingan masyarakat dan kemajuan kabupaten milik kita ini,” ucap Andar.

Selain itu, Andar juga mengatakan bahwa semenjak Padang Lawas Utara dimekarkan dari Kabupaten Tapanuli Selatan pada tahun 2007,sudah banyak kemajuan didaerah itu baik dalam dibidang infrastruktur, pendidikan, kesehatan, perekonomian masyarakat, dan lain sebagainya.

Oleh karenanya Andar berharap kemajuan pembangunan ini dapat berkelanjutan dan berjanji Pemda akan terus melakukan peningkatan pembangunan sehingga masyarakat merasakan segala kemajuan yang merata disegala bidang agar terwujudnya visi misi Kabupaten Padang Lawas Utara yang beriman, cerdas, maju, dan beradat.*