LABURA - Baru menjabat sebagai Kapolsek Kualuh Hulu, Iptu Sahrial Sirait melakukan temu ramah silaturahmi dengan perangkat kecamatan dan desa, Rabu (4/12/2019) pukul 10.00 di Aula Bhayangkari Polsek Kualuh Hulu. Temu ramah ini turut dihadiri Kanit Binmas Iptu T Muzakir, personel Bhabinkamtibmas, Camat Kualuh Hulu Syamsul Tanjung, Camat Kualuh Selatan Bapak Abdul Hariam, Lurah/Kades sekecamatan Kualuh Hulu dan
Kualuh Selatan.

Sebelum menyampaikan sambutannya, di hadapan perangkat kecamatan dan desa, Kapolsek Kualuh Hulu Iptu Sahrial Sirait terlebih dahulu memperkenalkan diri telah diamanahkan menjabat sebagai pimpinan kepolisian di Polsek Kualuh Hulu.

Kepada Camat Kualuh Hulu dan Kualuh Selatan dan lainnya, Kapolsek mengajak bekerjasama dan berkoordinasi dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif di wilkum Polsek Kualuh Hulu.

Kapolsek Kualuh Hulu juga mengajak kepada seluruh Kepala Desa untuk selalu menginformasikan kejadian apapun demi menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas di Wilkum Polsek Kualuh Hulu.

"Terlebih lagi menjelang Natal dan Tahun Baru 2020, agar situasi dapat tetap aman dan kondusif," ungkapnya.

Di lain sisi, Kapolsek juga meminta agar personel Bhabinkamtibmas senantiasa selalu aktif, serta merangkul semua kalangan masyarakat di desa binaannya, sehingga terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif.

"Jalin terus tali silaturahmi dengan baik, sehingga hubungan antara masyarakat dan kepolisian dapat tetap terjalin dengan baik," tegasnya.