PALAS-Camat Huta Raja Tinggi Abdul Rauf Hasibuan SH didampingi Korwil H. Aspan Hasibuan melepas peserta gerak jalan santai, pada HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-74Tahun 2019,Minggu (24/11) dari halaman kantor kecamatan menuju lapangan Desa Panyabungan.

Peserta jalan santai harus menempuh jarak sekitar 1,5 kilometer untuk sampai dititik finish yang dipusatkan di lapangan Desa Panyabungan.

Kegiatan jalan santai disemarakan dengan undian berhadiah (luck draw )serta door price sebanyak 500 payung kepada peserta.

Berbagai bentuk hadiah disiapkan panitia diantaranya,satu unit televisi sharp 24",satu unit sepeda, Dispenser serta ratusan hadiah menarik lainnya.

Selain jalan santai kegiatan juga dirangkai dengan Senam zumba Erobik yang dipandu oleh Coach Warsono dan cek kesehatan gratis yang dilaksanakan Puskesmas juga turut menyemarakan HUT PGRI ke 47 di Kecamatan Hutaraja Tinggi.

Ketua Panitia Rustam Hasibuan S.Pdi mengungkapkan , tujuan kegiatan ini selain mempererat tali silaturahmi juga membangun sinergitas antar lintas sektoral diwilayah Kecamatan Hutaraja Tinggi.

Kata Rustam, kegiatan seperti ini setiap tahunnya selalu dilaksanakan di wilayah kecamatan hutaraja tinggi sejakan dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati, mewujudkan Kabupaten Palas Bercahaya.

Hadir dikegiatan jalan santai Sekretaris Kecamatan Sudaryono, Muspika Kecamatan, Kanit Lantas Polsek Sosa ,Ketua PGRI Kecamatan Hutaraja Tinggi Sahdin Daulay S.Pd MM ,para Kepala Sekolah dan Kepala Puskesmas.*