MEDAN- Sebanyak 21 camat yang ada di Kota Medan dapat mobil baru. Seperti yang diungkapkan Camat Medan kota Tengku Chairuniza. Ia menerima mobil jenis Toyota Rush pada Selasa (19/11/2019).

Mobil baru ini menurutnya diberikan oleh bagian aset dan perlengkapan Pemerintahan Kota Medan. Dikatakan mobil baru tersebut adalah pengganti mobil Avanza yang sudah layak untuk diganti karena usianya juga sudah cukup lama.

"Dengan adanya fasilitas baru ini. Kinerja akan kita tingkatkan. Itu (mobil baru) mungkin dari APBD karena kantor kota yang memberikan kita, kita hanya menerima saja," ungkapnya saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (23/10).

Sementara itu, sambungnya mobil yang lama nantinya akan diberikan untuk digunakan oleh sekretaris camat (sekcam). Hal ini juga diakui oleh camat Medan Johor, Zulfahri Ahmadi. Ia mengatakan ia menerima mobil baru itu pada 3 hari yang lalu, mobil lama yang kerap digunakan saat berdinas juga akan diperuntukkan untuk sekcam.

"Fasilitas kan sudah dapat berikan kita harus mengayomi masyarakat, cek kebersihan wilayah artinya kita akan meningkatkan kinerja," pungkasnya.*