JAKARTA - Serangan Nitizen terhadap pedangdut dan disc jockey, Ayuna makin masif lantaran video klipnya yang tanpa sadar membuat buah dadanya menyembul. Yang jelas, katanya, itu bukan settingan. 

"Saya nggak masalah orang mau komen apa, yang jelas saya nggak nyeting video terebut untuk menaikkan nama saya," ujar pedangdut yang akrab dengan tembang, Indramayu, Sir Gobang Gosir dan Jam 7 Ajeb-Ajeb di Jakarta, Jumat (8/11/2019).

Tapi makin ke sini, kata pedangdut yang akrab di sapa Ay di kalangan disc jockey ini, komen negatif terhadap dirinya makin nyinyir. "Kalau masih wajar, saya mah nggak masalah. Tapi kalau udah keterlaluan, mungkin saya akan bersikap. Kalau perlu akan saya bawa ke ranah hukum," kata pedangdut satu anak ini.

Pengalaman diserang masyarakat, bukan kali ini saja bagi Ayuna. Sebelumnya lewat tembang Indramayu, Ay di demo masyarakat Indramayu yang mempermasalahkan syair Indramayu yang dianggap melecehkan masyarakat Indramayu.

"Soal di demo saya udah kenyang, bedanya sekarang di medsos, lebih gampang menyebar ke masyarakat," tukas Ay.

Meski sudah sering mendapat serangan dari masyarakat, tidak membuat Ay kapok untuk tampil sensual. "La, memiliki tubuh indah kan dambaan semua wanita. Masak, saya memiliki tubuh indah dinikmati sendiri," seloroh Ay.

Untuk merawat tubuhnya yang aduhai, Ay melakukan perawatan di Singapura dengan mengeluarkan budget Rp85 juta perbulan. "Ya, buat jaga penampilan. Berapapun mesti saya keluarkan, supaya penampilan selalu oke. Biar yang boking saya, nggak kecewa," kata Ay enteng.

Ay buru-buru menambahkan "Jangan ngeres dulu, bokingan di sini, untuk manggung nyanyi atau disc Jjckey ya," tuntasnya. ***